Translate

Senin, 22 Juni 2015

Harapan Dan Tanggung Jawab

Harapan Dan Tanggung Jawab

                Setiap manusia mempunyai harapan. Manusia yang tanpa harapan, berarti manusia itu mati dalam hidup. Orang yang akan meninggal sekalipun mempunyai harapan, biasanya berupa pesan-pesan kepada ahli warisnya. Harapan tersebut tergantung pada pengetahuan, pengalaman, lingkungan hidup, dan kemampuan masing-masing
Setiap harapan di masing-masing individu bermacam-macam, tetapi tidak di pungkiri bahwa terdapat individu yang memiliki harapan yang sama. Setiap individu memiliki harapan sesuai dengan pengalaman pribadi yang dimilikinya.

             Tanggung jawab menurut kamus umum bahasa indonesia adalah keadaan wajib menanggung segala sesuatunya. Sehingga bertanggung jawab menurut kamus umum bahasa indonesia adalah berkewajiban menanggung, memikul jawab, menanggung segala sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya.
    Tanggung jawab adalah kesadaran manusia akan tingkah laku atau  perbuatannya yang disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai wujudan kesadaran akan kewajibannya. Manusia pada hakikatnya adalah makhluk yang bertang­gung jawab.Disebut demikian karena manusia, selain merupa­kan makhluk individual dan makhluk sosial, juga merupakan makhluk ‘I’uhan. Manusia memiliki tuntutan yang besar untuk bertanggung jawab mengingat ia mementaskan sejumlah peranan dalam konteks sosial, individual ataupun teologis.

            Hubungan antara tanggung jawab dengan harapan adalah setiap individu memiliki harapan yang berbeda-beda satu sama lain nya. Ada yang sangat optimis dengan harapan nya dan juga ada yang pesimis dengan harapan nya tersebut. Harapan pada setiap individu kan berbeda ada yang mau di wujudkan nya dan ada juga yang mengikuti arus saja ya bisa di katakan biasa-biasa saja dengan harapannya tersebut. Orang yang akan mewujudkan harapannya tersebut memiliki tanggung jawab untuk mewujudkan nya. maka dari itu hubungan yang sangat erat antara tanggung jawab dan harapan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar